PEMBINAAN KETUA PENGADILAN TINGGI SEMARANG SECARA VIRTUAL
PADA PENGADILAN NEGERI BANJARNEGARA KELAS II
Banjarnegara – Rabu, 30 Desember 2020. Pengadilan Negeri Banjarnegara Kelas II mengikuti Pembinaan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Semarang secara virtual yang dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB bertempat di Ruang Rapat Pimpinan Pengadilan Negeri Banjarnegara Kelas II. kegiatan tersebut diikuti oleh Ketua, Wakil dan Panitera Pengadilan Negeri Banjarnegara Kelas II.
Dalam acara tersebut Ketua Pengadilan Tinggi Semarang, Bapak Dr. H. Cicut Sutiarso, S.H., M.Hum memberikan pengarahan supaya seluruh Pengadilan Negeri yang berada di wilayah hukum Pengadilan Tinggi Semarang melaksanakan pengiriman berkas perkara banding tepat waktu dan memeriksa kelengkapan berkas perkara sebelum dikirim ke Pengadilan Tinggi Semarang.